SMP Negeri 1 Simpang Teritip Selenggarakan Khatam Al-Qur'an Angkatan ke-8



Kegiatan Khatam Al-Qur'an angkatan ke-8 di SMP Negeri 1 Simpang Teritip

Simpang Teritip, Disdikpora – SMP Negeri 1 Simpang Teritip menggelar Khatam Al-Qur'an angkatan ke-8 pada Kamis (12/12/24). Sebanyak 168 siswa kelas VIII dan IX mengikuti kegiatan ini, yang mengalami peningkatan dibandingkan tahun sebelumnya.

Tahun ini, 97% dari 173 siswa muslim menuntaskan khatam Al-Qur'an, terdiri dari 78 siswa laki-laki dan 90 siswa perempuan. Capaian ini meningkat 5% dari angkatan ke-7 yang mencatat 92% partisipasi pada Februari 2024.


Dalam sambutannya, Kepala SMP Negeri 1 Simpang Teritip, Ibu Purwestri Madya Hariyanti, S.Pd., menyampaikan pentingnya memahami kandungan Al-Qur'an. “Membaca Al-Qur'an menenangkan jiwa. Semakin sering khatam, semakin banyak manfaat dan pahala yang diperoleh,” ujarnya.

Kegiatan ini dihadiri oleh Plt. Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bangka Barat, Henky Wibawa, M.Pd., Kepala Seksi SMP, Amir Hamzah,S.Pd, M.AP Para Pengawas Sekolah, Kepala Sekolah, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat serta Orangtua siswa yang anaknya khatam Alqur'an.  Dalam sambutannya sekaligus membuka kegiatan disampaikan bahwa Dinas DIKPORA mendukung penuh program tadarus dan khatam sebagai bentuk penguatan karakter siswa. Ia menegaskan bahwa membaca Al-Qur'an membawa banyak kebaikan dan pahala.


Khatam kali ini berbeda dengan sebelumnya karena siswa membaca Al-Qur'an lengkap dengan terjemahannya untuk memperdalam pemahaman. Acara dimeriahkan oleh grup rebana sekolah dan ditutup dengan penyerahan sertifikat penghargaan bagi sepuluh siswa terbaik.

Acara ditutup dengan tradisi "Nganggung dan Makan Bersama, Sedulang Sehadapan," sebagai ungkapan syukur dan apresiasi bagi para peserta khatam.